Selasa, 17 September 2019

Pramuka SMK Negeri 3 Metro - Tentang Kami

Tahukah kalian, bahwa disetiap sekolah yang memiliki anggota Pramuka Penegak memiliki ambalannya masing-masing? Begitupula dengan SMK Negeri 3 Metro. Pramuka SMK Negeri 3 Metro lahir pada tanggal 20 September 2002, dengan pembina Pramuka yang pertama yaitu Kak Aris.

Pramuka SMK Negeri 3 Metro sendiri memiliki nama ambalan yaitu Ki Hajar Dewantara - Nyi Ageng Serang dengan nomor gugus depan 04.315 (putra) dan 04.316 (putri).

Nama ambalan SMK Negeri 3 Metro ini sendiri diambil berdasarkan nama tokoh atau pahlawan nasional sebagai bentuk penghargaan dan pemberi semangat serta motivasi bagi warga ambalan dalam setiap aktivitasnya.
Pengambilan nama ambalan putra yaitu Ki Hajar Dewantara berdasarkan pada karakter pahlawan Ki Hajar Dewantara itu sendiri. Ki Hajar Dewantara memiliki semangat yang tinggi dalam menjunjung persatuan, teguh pada prinsip, ulet, terampil, disiplin dan menjunjung tinggi kepentingan umum di atas kepentingan pribadinya. Berdasarkan sifat tersebut, diharapkan Ki Hajar Dewantara dapat menjadi nama ambalan yang memiliki jiwa dan semangat yang sama dengan pahlawan Ki Hajar Dewantara dan begitu pula dengan anggota pramuka didalamnya.
Sedangkan untuk nama ambalan putri sendiri mengambil nama Nyi Ageng Serang. Nyi  Ageng Serang memiliki sikap yang sopan santun bahkan hatinya pun melekat pada masyarakat biasa. Perjuangannya sebagai pahlawan wanita yang penuh dengan cobaan dan rintangan tetap bisa dilalui oleh Nyi Ageng Serang dengan kerja keras dan kegigihan beliau berhasil menjunjung derajat wanita Indonesia. Karakter yang dimiliki Nyi Ageng Serang yaitu sifat nasionalisme yang tinggi serta memiliki sifat kesederhanaan. Berdasarkan sifat tersebut, diharapkan Nyi  Ageng Serang dapat menjadi ambalan yang memiliki sifat nasionalisme yang tinggi dan memiliki sifat kesederhanaa,begitu pula dengan anggota pramuka didalamnya.

0 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html

Posting Komentar

 
Pramuka SMK Negeri 3 Metro